01. Berdasarkan UUD 1945, bentuk pemerintahan Indonesia adalah Republik dengan sistem kabinet presidensial. Sedangkan berdasarkan konstitusi RIS 1949 adalah …..
(A) Kesatuan berbentuk republik
(B) Republik dengan sistem kabinet parlementer
(C) Republik berbentuk federasi
(D) Kesatuan dengan sistem demokrasi terpimpin
(E) Serikat dengan sistem konstitusional
Kunci : B
Berdasarkan UUD 1945, bentuk pemerintahan Indonesia adalah Republik dengan sistem kabinet presidensial. Sedangkan berdasarkan konstitusi RIS 1949 adalah Republik dengan sistem kabinet parlementer
02. Dalam ketatanegaraan Republik Indonesia, kedudukan Pembukaan UUD Negara RI Tahun 1945 sangatlah penting dalam perjalanan negara RI. Hal ini menunjukkan bahwa Pembukaan UUD Negara RI Tahun 1945 merupakan …..
(A) Cita – cita luhur pemimpin bangsa
(B) Perjanjian luhur bangsa Indonesia
(C) Kristalisasi nilai bangsa Indonesia
(D) Kaidah negara yang fundamental
(E) Nilai praktis perjuangan bangsa Indonesia
Kunci : D
Dalam ketatanegaraan Republik Indonesia, kedudukan Pembukaan UUD Negara RI Tahun 1945 sangatlah penting dalam perjalanan negara RI. Hal ini menunjukkan bahwa Pembukaan UUD Negara RI Tahun 1945 merupakan kaidah negara yang fundamental.
03. Menurut UUD Negara RI tahun 1945 hasil amandemen, kekuasaan presiden sebagai kepala pemerintahan, antara lain sebagai berikut, kecuali ……
(A) Mengangkat dan memberhentikan menteri – menteri
(B) Membuat rancangan undang – undang
(C) Membuat peraturan pemerintah
(D) Mengangkat dan memberhentikan gubernur
(E) Membuat undang – undang bersama DPR
Kunci : E
Tidak didasarkan pada UUD Negara RI tahun 1945 hasil amandemen, kekuasaan presiden sebagai kepala pemerintahan yaitu membuat undang – undang bersama DPR. Karena membuat undang – undang hanyalah tugas DPR bersama dengan DPR
04. Dibawah ini yang merupakan sikap dan pola perilaku yang menunjukkan menjunjung tinggi nilai-nilai ketuhanan yaitu …..
(A) Tidak memaksakan agama atau kepercayaan kepada orang lain
(B) Setia dan cinta tanah air serta bangga sebagai bangsa Indonesia
(C) Mengembangkan persatuan dan kesatuan atas dasar Bhinneka Tunggal Ika
(D) Memercayakan tugas dan kewajiban kepada wakil-wakil rakyat yang telah terpilih
(E) Mengembangkan sikap gotong royong dan kekeluargaan
Kunci : A
Tidak memaksakan agama atau kepercayaan kepada orang lain merupakan sikap dan pola perilaku yang menunjukkan menjunjung tinggi nilai-nilai ketuhanan.
05. Dalam bermusyawarah, hal positif berikut ini dapat dilakukan yaitu, kecuali …..
(A) Mengutamakan musyawarah mufakat
(B) Tidak memaksakan kehendak kepada orang lain
(C) Menghargai pendapat orang lain
(D) Menerima hasil keputusan
(E) Kokoh mempertahankan pendapat walaupun sudah ditolak
Kunci : E
Dalam bermusyawarah, hal positif berikut ini dapat dilakukan yaitu :
o Mengutamakan musyawarah mufakat
o Tidak memaksakan kehendak kepada orang lain
o Menghargai pendapat orang lain
o Menerima hasil keputusan
06. Dengan dibentuknya Kabinet Syahrir pada awal kemerdekaan, Indonesia menganut sistem kabinet …..
(A) Presidensial
(B) Koalisi
(C) Kerja
(D) Gotong royong
(E) Parlementer
Kunci : E
Dengan dibentuknya Kabinet Syahrir pada awal kemerdekaan, Indonesia menganut sistem kabinet parlementer.
07. Dewan Perwakilan Rakyat merupakan wakil rakyat yang bertugas antara lain menyampaikan aspirasi rakyat. Kedudukan DPR di Indonesia cukup kuat sebab ……
(A) Keanggotaannya cukup besar
(B) Seluruh anggota dewan perwakilan rakyat juga berkedudukan menjadi anggota majelis permusyawaratan rakyat
(C) Berhak mengajukan rancangan undang-undang dan peraturan yang lain
(D) Dewan perwakilan rakyat memiliki hak-hak tertentu
(E) Anggotanya rajin ke luar negeri
Kunci : B
Kedudukan DPR di Indonesia cukup kuat sebab seluruh anggota dewan perwakilan rakyat juga berkedudukan menjadi anggota majelis permusyawaratan rakyat.
08. Komisi Yudisial bersifat mandiri yang berwenang mengusulkan pengangkatan hakim agung. Anggota Komisi Yudisial diangkat dan diberhentikan oleh Presiden dengan persetujuan …..
(A) MPR
(B) DPR
(C) DPD
(D) BPK
(E) DPRD
Kunci : B
Berdasarkan pasal 24B ayat (3) bahwa anggota Komisi Yudisial diangkat dan diberhentikan oleh Presiden dengan persetujuan Dewan Perwakilan Rakyat.
09. BPK berwenang untuk memeriksa pengelolaan dan tanggung jawab tentang keuangan negara. Hasil pemeriksaan keuangan negara diserahkan kepada lembaga negara, kecuali …..
(A) DPR
(B) DPD
(C) DPA
(D) DPRD-I
(E) DPRD-II
Kunci : C
BPK berwenang untuk memeriksa pengelolaan dan tanggung jawab tentang keuangan negara. Hasil pemeriksaan keuangan negara diserahkan kepada lembaga negara, yakni DPR, DPD, dan DPRD
10. Dalam kehidupan yang berdasarkan Pancasila, kehidupan bermasyarakat tidak dapat dipisahkan satu dengan yang lainnya, begitu pula dalam hal perekonomian yang harus mengedepankan kepentingan bersama. Hal ini sesuai dengan prinsip Pancasila yaitu sila …..
(A) Ketuhanan Yang Maha Esa
(B) Kemanusiaan yang adil dan beradab
(C) Persatuan Indonesia
(D) Kerakyaratan yang dipimpin oleh hikmat kebijaksanaan dalam permusyawaratan/perwakilan
(E) Keadilan sosial bagi seluruh rakyat Indonesia
Kunci : E
Prinsip sila kelima adalah keadilan di segala bidang dimana seluruh rakyat Indonesia mendapatkan perlakuan yang adil dalam hal hukum, ekonomi, sosial dan budaya sehingga keseimbangan antara kehidupan pribadi bermasyarakat dapat terwujud
11. Pancasila sebagai ideologi terbuka mengandung tiga nilai fleksibilitas, salah satunya adalah memiliki nilai dasar. Yang menjadi nilai dasar Pancasila adalah ……
(A) UUD 1945
(B) Peraturan Presiden
(C) Ketetapan MPR
(D) Peraturan Pemerintah
(E) Kebudayaan
Kunci : E
Pancasila sebagai ideologi terbuka mengandung tiga nilai fleksibilitas, yaitu nilai dasar, nilai instrumen, dan nilai praktis. Kebudayaan menjadi nilai dasar Pancasila sebab dibentuknya Pancasila berdasarkan atas nilai budaya Indonesia itu sendiri.
12. Negara yang melindungi segenap bangsa dan seluruh tumpah darah Indonesia merupakan penjabaran sila ke ….
(A) 1
(B) 2
(C) 3
(D) 4
(E) 5
Kunci : C
Makna yang terkandung pada pasal ketiga adalah dengan melindungi segenap bangsa dan tumpah darah maka rakyat Indonesia akan bersatu agar Indonesia dapat terjaga dari segala ancaman sehingga dapat dikatakan bahwa pada sila ketiga menyiaratkan bahwa negara Indonesia adalah Negara Persatuan.
13. Penetapan pertama kali Undang-Undang Dasar 1945 dinyatakan sebagai hukum dasar yang sah dan berlaku di Indonesia dilakukan oleh …..
(A) BPUPKI
(B) Panitia Sembilan
(C) PPKI
(D) Presiden
(E) Dewan Konstituante
Kunci : C
Penetapan pertama kali Undang-Undang Dasar 1945 dinyatakan sebagai hukum dasar yang sah dan berlaku di Indonesia dilakukan oleh PPKI.
14. Pada saat Konstitusi RIS berlaku, alat kelengkapan Republik Indonesia Serikat terdiri atas enam lembaga. Yang bukan menjadi alat kelengkapan pada masa Republik Indonesia Serikat adalah …
(A) Dewan Pertimbangan Agung Sementara
(B) Presiden
(C) Menteri
(D) Senat
(E) DPR
Kunci : A
Alat kelengkapan negara Republik Indonesia Serikat yaitu:
Presiden
Menteri
Senat
Dewan Perwakilan Rakyat
Mahkamah Agung
Dewan Pengawas Keuangan
15. Indonesia telah mengalami beberapa kali fase perubahan konstitusi. Ada masa dimana konstitusi yang digunakan adalah Konstitusi RIS. Masa berlakunya Konstitusi RIS adalah …..
(A) 19 Oktober 1999
(B) 5 Juli 1959 – 19 Oktober 1999
(C) 17 Agustus 1950 – 5 Juli 1959
(D) 27 Desember 1949 – 17 Agustus 1950
(E) 18 Agustus 1945 – 27 Desember 1949
Kunci : D
Konstitusi RIS berlaku sejak Ratu Juliana menandatangi piagam pengakuan kedaulatan RIS di Amsterdam pada tanggal 27 Desember 1949.
16. Perhatikan konsep-konsep berikut ini!
(1) Raffles
(2) Van Den Bosch
(3) Pajak berupa hasil bumi
(4) Pajak berupa uang
(5) Tanaman ditentukan oleh penduduk
(6) Tanaman ditentukan oleh pemerintah
(7) 1811 – 1816
(8) 1830 – 1870
Ciri-ciri sistem tanam paksa ditunjukkan pada pilihan berikut ini……
(A) (1), (4), (5), dan (7)
(B) (1), (3), (6), dan (8)
(C) (2), (3), (6), dan (8)
(D) (2), (4), (5), dan (7)
(E) (1), (2), (3), dan (4)
Kunci : C
Berdasarkan soal, ciri-ciri sistem tanam paksa ditunjukkan pada pilihan (2), (3), (6), dan (8)
17. Manakah lembaga sosial yang paling efektif untuk mencegah, menangkal, dan menanggulangi penyimpangan soal tawuran pelajar …..
(A) Keluarga
(B) Agama
(C) Politik
(D) Sosial
(E) Ekonomi
Kunci : A
Lembaga sosial yang paling efektif untuk mencegah, menangkal, dan menanggulangi penyimpangan soal tawuran pelajar adalah keluarga.
18. Perhatikan data perjuangan diplomasi melalui KMB berikut ini!
(1) Belanda mengakui kedaulatan atas RIS
(2) Drs.Moh.Hatta memimpin delegasi RI
(3) Konferensi diselenggarakan di Den Haag
(4) Sultan Hamid II memimpin delegasi BFO
Pernyataan diatas yang mencerminkan Konferensi Antar Indonesia sebagai latar belakang diselenggarakannya KMB adalah …..
(A) (1) dan (3)
(B) (2) dan (4)
(C) (1) dan (2)
(D) (3) dan (4)
(E) (2) dan (3)
Kunci : B
Pernyataan diatas yang mencerminkan Konferensi Antar Indonesia sebagai latar belakang diselenggarakannya KMB adalah:
Drs.Moh.Hatta memimpin delegasi RI
Sultan Hamid II memimpin delegasi BFO
19. Pertunjukkan Tari Saman – Aceh, Kecak – Bali, Epos Ramayana – Jawa, yang dikemas dengan kepariwisataan, menunjukkan bahwa ekonomi kreatif …..
(A) Berbasis budaya, mendorong hilangnya kearifan lokal
(B) Menumbuh kembangkan komersialisasi budaya
(C) Berbasis budaya mendorong perekonomian masyarakat
(D) Mendorong pertumbuhan sanggar-sanggar seni
(E) Mengembangkan sifat kedaerahan
Kunci : C
Pertunjukkan Tari Saman – Aceh, Kecak – Bali, Epos Ramayana – Jawa, yang dikemas dengan kepariwisataan, menunjukkan bahwa ekonomi kreatif mendorong pertumbuhan sanggar-sanggar seni
20. Latar belakang lahirnya Reformasi ditandai dengan krisis ekonomi dan politik pada akhir kekuasaan Orde Baru yang terjadi karena …..
(A) Pembangunan politik tidak berlandaskan GBHN, parpol dikendalikan pemerintah
(B) Lemahnya fundamental ekonomi, dan reaksi terhadap kekuasaan otoriter
(C) Munculnya kekuatan-kekuatan reformasi namun tidak melakukan kritik kekuasaan
(D) Merosotnya bantuan pembangunan dari negara-negara donatur dan lembaga kreditor
(E) Pemerintah tergantung pada kegiatan ekspor dan impor
Kunci : B
Latar belakang lahirnya Reformasi ditandai dengan krisis ekonomi dan politik pada akhir kekuasaan Orde Baru yang terjadi karena lemahnya fundamental ekonomi, dan reaksi terhadap kekuasaan otoriter
21. Komisi Pemilihan Umum (KPU) Pusat dan Daerah banyak menerima pengaduan warga setelah pemilihan kepala daerah karena diduga terjadi praktik kecurangan. Jika dilihat dari konteks kelembagaan, hal ini menunjukkan bahwa lembaga ……
(A) Eksekutif belum menjalankan fungsinya dengan optimal
(B) Edukatif tidak perlu menjadi media edukasi praktik berpolitik
(C) Pendidikan sebaiknya mengambil alih pendidikan politik
(D) Politik belum menjalankan fungsinya secara optimal
(E) Lemahnya sistem nilai sosial dan norma sosial
Kunci : A
Komisi Pemilihan Umum (KPU) Pusat dan Daerah banyak menerima pengaduan warga setelah pemilihan kepala daerah karena diduga terjadi praktik kecurangan. Jika dilihat dari konteks kelembagaan, hal ini menunjukkan bahwa lembaga Eksekutif belum menjalankan fungsinya dengan optimal.
22. Apabila terjadi kekosongan wakil presiden, yang memilih wakil presiden selanjutnya adalah …..
(A) Presiden
(B) MPR
(C) DPR
(D) Komisi Yudisial
(E) Mahkamah Konstitusi
Kunci : B
Pada pasal 8 ayat 2 dijelaskan bahwa apabila terjadi kekosongan wakil presiden, yang memilih wakil presiden selanjutnya adalah MPR
23. Pada saat berlakunya UUD 1945 pertama kali, yang berkedudukan sebagai pembantu presiden adalah …..
(A) Senat
(B) Menteri
(C) Komite Nasional
(D) Perdana Menteri
(E) DPR
Kunci : C
Komite nasional ditugaskan untuk membantu presiden karena saat itu MPR dan DPR belum terbentuk.
24. Menjalankan pemerintahan yang bersih tanpa adanya kecurangan seperti korupsi merupakan pengamalan sila …..
(A) Ketuhanan Yang Maha Esa
(B) Kemanusiaan Yang Adil dan Beradab
(C) Persatuan Indonesia
(D) Kerakyatan yang dipimpin oleh hikmat kebijaksanaan dalam permusyawaratan/perwakilan
(E) Keadilan sosial bagi seluruh rakyat Indonesia
Kunci : E
Pada sila kelima mengandung makna bahwa keadilan dan pemerataan dalam segala aspek kehidupan bernegara sangat diperlukan agar tercipta Indonesia yang damai dan berkeadilan sosial sesuai dengan cita-cita yang akan dicapai Indonesia yang tercantum dalam pembukaan UUD 1945
25. Di dalam UUD 1945 ada bab yang mengatur tentang perubahan Undang-Undang. Hal khusus yang tidak dapat dilakukan perubahan adalah …..
(A) Pasal UUD
(B) Bentuk negara
(C) Agenda sidang MPR
(D) Pelaksanaan pemerintahan
(E) Peraturan Presiden
Kunci : B
Berdasarkan pasal 37 ayat 5 menjelaskan bahwa ada kekhusussan yang tidak dapat dilakukan perubahan, yaitu bentuk negara Indonesia
26. Penyebaran Islam berkembang pesat sejak sekitar abad ke-13 M. Hal tersebut disebabkan oleh beberapa faktor, kecuali …..
(A) Islam bersifat terbuka dan penyebarannya dapat dilakukan oleh setiap orang muslim
(B) Penyebaran Islam dilakukan secara damai
(C) Islam tidak membedakan kedudukan seseorang dalam masyarakat
(D) Para ulama merupakan perantara umat manusia dengan Tuhan yang dipujanya
(E) Ajaran Islam berupaya untuk menciptakan kesejahteraan kehidupan masyarakat melalui kewajiban zakat
Kunci : D
Penyebaran Islam berkembang pesat sejak sekitar abad ke-13 M. Hal tersebut disebabkan oleh beberapa faktor,yakni:
Islam bersifat terbuka dan penyebarannya dapat dilakukan oleh setiap orang muslim
Penyebaran Islam dilakukan secara damai
Islam tidak membedakan kedudukan seseorang dalam masyarakat
Ajaran Islam berupaya untuk menciptakan kesejahteraan kehidupan masyarakat melalui kewajiban zakat
27. Rancangan Undang-Undang (RUU) APBN diajukan oleh Presiden untuk dibahas bersama DPR harus dengan memperhatikan pertimbangan …..
(A) MPR
(B) DPD
(C) BPK
(D) BPKP
(E) Menteri Keuangan
Kunci : B
Rancangan Undang-Undang (RUU) APBN diajukan oleh Presiden untuk dibahas bersama DPR harus dengan memperhatikan pertimbangan DPD. DPD sebagai mediator pemerintah pusat dengan pemerintah daerah
28. Yang wajib memberikan putusan atas pendapat DPR mengenai pelanggaran yang dilakukan presiden dan atau wakil presiden adalah ……
(A) Mahkamah Agung
(B) Mahkamah Konstitusi
(C) MPR
(D) Komisi Yudisial
(E) DPR
Kunci : B
Yang wajib memberikan putusan atas pendapat DPR mengenai pelanggaran yang dilakukan presiden dan atau wakil presiden adalah Mahkamah Konstitusi. Hal ini diatur pada pasal 7B ayat 4
29. Organisasi kebangsaan yang pertama kali memperkenalkan nama Indonesia ke dunia internasional sebagai konsep perjuangan politik adalah …..
(A) Partai Nasional Indonesia
(B) Perhimpunan Indonesia
(C) Partai Komunis Indonesia
(D) Partai Indonesia Raya
(E) Budi Utomo
Kunci : B
Organisasi kebangsaan yang pertama kali memperkenalkan nama Indonesia ke dunia internasional sebagai konsep perjuangan politik adalah Perhimpunan Indonesia
30. Boedi Oetomo dibentuk sebagai reaksi terhadap …..
(A) Cultuur stelsel yang mengeksploitasi tenaga kerja bumiputera
(B) Liberalisme yang mengeksploitasi tenaga kerja bumiputera dengan upah yang sangat rendah
(C) Keinginan dr.Wahidin Soediro Husodo untuk membentuk studie fonds
(D) Usaha pemerintah kolonial untuk memajukan pendidikan rakyat bumiputera
(E) Kebijakan pemerintah kolonial yang memberi sedikit kesempatan bagi rakyat bumiputera untuk bersekolah
Kunci : C
Boedi Oetomo dibentuk sebagai reaksi terhadap keinginan dr.Wahidin Soediro Husodo untuk membentuk studie fonds
31. Faktor-faktor eksternal yang melatar belakangi munculnya pergerakan nasional Indonesia adalah sebagai berikut, kecuali…..
(A) Masuknya paham paham baru dari Eropa
(B) Kemenangan Jepang atas Rusia pada tahun 1905
(C) Perang kemerdekaan Amerika
(D) Bangkitnya nasionalisme India
(E) Bangkitnya nasionalisme Mesir dan Turki
Kunci : C
Faktor-faktor eksternal yang melatar belakangi munculnya pergerakan nasional Indonesia adalah sebagai berikut:
Masuknya paham paham baru dari Eropa
Kemenangan Jepang atas Rusia pada tahun 1905
Bangkitnya nasionalisme India
Bangkitnya nasionalisme Mesir dan Turki
32. Dalam bulan April 1965, pemerintah Orde Baru mengeluarkan pernyataan yang menjadi landasan kebijakan ekonomi pemerintah, diantaranya sebagai berikut, kecuali…
(A) Penundaan pembayaran utang luar negeri
(B) Nasionalisasi ekonomi
(C) Pemberian subsidi kepada perusahaan negara
(D) Pembaruan sistem pajak
(E) Stabilisasi dan rehabilitasi ekonomi
33. Pengelompokkan dan kemudian penyederhanaan partai-partai politik selama kurun waktu 1968-1970 dapat dipandang sebagai upaya Orde Baru untuk…
(A) Mengikis habis kekuatan politik Orde Lama
(B) Meredam kelompok-kelompok kritis dalam partai politik
(C) Menegakkan Pancasila dan UUD 1945 secara murni dan konsekuen
(D) Meniadakan kekuatan-kekuatan politik yang dapat menjadi oposisi Orde Baru
(E) Menciptakan stabilitas politik sebagai prasyarat untuk pemulihan ekonomi
34. Kabinet yang dipimpin oleh Presiden Susilo Bambang Yudhoyono merupakan hasil koalisi antarpartai politik seperti berikut, kecuali…
(A) Partai Keadilan Sejahtera
(B) Partai Golongan Karya
(C) Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan
(D) Partai Persatuan Pembangunan
(E) Partai Demokrat
35. Yang dimaksud dengan “Revolusi Hijau” adalah pengembangan teknologi pertanian untuk…
(A) Menggunakan pupuk hijau
(B) Memperluas areal pertanian
(C) Meningkatkan produk serealia
(D) Memperoleh bibit unggul pertanian
(E) Memberantas bermacam-macam hama
36. Yang dapat diklasifikasikan sebagai sistem komunikasi tradisional yang sampai sekarang masih sering digunakan adalah…
(A) Sangkha, radiogram
(B) Bedug, kentongan
(C) Gendang, megaphone
(D) Rebana, megaphone
(E) Rebana, radiogram
37. Dampak dari globalisasi adalah: Nilai-nilai budaya, vitalitas, dan potensi asli ditinggalkan, sedangkan nilai-nilai yang telah dipaket dan diproduksi secara massal diiklankan dan dijual ke pasar dan diadopsi beramai-ramai. Hal ini dikenal dengan istilah…
(A) Kapitalis
(B) Burjois
(C) Proletar
(D) Modernis
(E) Homogenisasi
38. Partai yang dibekukan oleh Presiden RI yang ke-4 sebagaimana tertulis dalam Maklumat Presiden RI tanggal 22 Juli 2001 adalah…
(A) Golkar
(B) PDI
(C) PDIP
(D) PPP
(E) PAN
39. Dampak negatif dari era reformasi yang berlangsung di Indonesia khususnya pada tahun 1998 – 2004 adalah…
a. Rakyat terjebak pada euphoria kebebasan
b. Penegakkan demokrasi
c. Pemerintah yang transparan
d. HAM
e. Kasus korupsi melibatkan pejabat publik
40. Kebijakan pemerintah Orde Baru direalisasikan setelah menata politik di bidang pembangunan jangka pendek dan jangka panjang. Jangka pendek dirancang melalui…
a. Mensejahterakan hidup rakyat melalui transmigrasi
b. Penanaman modal asing, freeport di Papua
c. Pembangunan lima tahun (Pelita)
d. Pembuatan pesawat terbang di Bandung (IPTN)
e. Rencana pembangunan Kasimo Plan
41. Upaya pemerintah Orde Baru meningkatkan hasil pertanian melalui intensifikasi antara lain…
a. Perluasan areal pertanian dan penelitian
b. Penanaman hutan dan rawa-rawa
c. Melaksanakan transmigrasi dan penyuluhan
d. Penelitian dan penyuluhan
e. Penyuluhan dan penggunaan bibit unggul
42. Arah politik luar negeri Indonesia di bawah pemerintahan Soeharto, walaupun tetap berusaha, untuk netral adalah…
a. Condong ke negara-negara Blok Timur
b. Condong ke negara-negara Blok Barat
c. Memihak ke negara-negara Arab Saudi
d. Memihak ke negara-negara bekas jajahan Eropa
e. Memihak ke negara-negara yang sedang berkembang
43. Langkah pemerintah Orde Baru untuk mengembalikan politik luar negeri bebas aktif di bawah ini, kecuali…
a. Kembali menjadi anggota PBB
b. Ikut memprakarsai berdirinya ASEAN
c. Mengakhiri konfrontasi dengan Malaysia
d. Membuka hubungan diplomatik dengan Selandia Baru
e. Normalisasi hubungan dengan China dan Rusia
44. Keterpurukan ekonomi dapat diatasi, dan melakukan pembangunan pada masa Orde Baru dalam bentuk Repelita. Negaranegara pemberi bantuan itu tergabung dalam IGGI, kecuali…
a. Portugal
b. Jepang
c. Inggris
d. Australia
e. Amerika Serikat
45. Tekad Habibie setelah dilantik menjadi Presiden RI adalah…
a. Menyelamatkan negara dari krisis ekonomi
b. Mewujudkan pemerintahan yang bersih dari KKN
c. Menyejahterakan hidup rakyat
d. Memperkecil peranan ABRI dalam pemerintahan
e. Mengadakan reformasi di segala bidang
46. Lima partai pemenang dalam Pemilu 1999 adalah berikut ini, kecuali…
(A) Golkar
(B) PDI Perjuangan
(C) Partai Persatuan Pembangunan
(D) Partai Amanat Nasional
(E) Partai Bulan Bintang
47. Yang menjadi faktor dasar penyebab jatuhnya Soeharto adalah…
(A) Tuntutan demokrasi
(B) Penegakan hukum
(C) Krisis moneter
(D) Pemberantasan KKN
(E) HAM
48. Yang menunjukkan pengertian reformasi yang dianut oleh bangsa Indonesia adalah…
(A) perubahan sistem pemerintahan yang berlangsung cepat
(B) perubahan sistem pemerintahan yang berjalan dengan kekuasaan
(C) perubahan tatanan dan nilai yang mendasari kinerja sistem pemerintah dengan jalan damai
(D) perubahan tatanan dan nilai dengan jalan kekerasan
(E) perubahan cepat dan mendasar tentang kehidupan berbangsa dan bertanah air
49. B. J. Habibie gagal mencalonkan diri menjadi Presiden RI karena…
(A) Sesuai dengan pasal 8 UUD 1945 Habibie hanya meneruskan tugas dan wewenang presiden karena berhalangan menetap
(B) Habibie bukan orang Jawa
(C) Dianggap sebagai kroni Soeharto
(D) Pidato pertanggungjawabannya ditolak oleh MPR karena melepaskan Timor Timur
(E) Bukan ahli tata negara
50. Nama Irian Jaya berubah menjadi Papua terjadi ketika masa pemerintahan…
(A) Habibie
(B) Soeharto
(C) Soekarno
(D) Megawati
(E) Abdurrahman Wahid